Alissa Wahid: Kami Bangga, Tapi Tidak Merasa Paling Benar

 
Alissa Wahid: Kami Bangga, Tapi Tidak Merasa Paling Benar

LADUNI.ID, Jakarta - Putri Almarhum KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Alissa Wahid, mengungkapkan mengapa ada orang yang berapi-api menolak konsep Islam Nusantara. 

Mereka yang demikian, menurut Alissa, menganggap bahwa yang mereka yakini adalah satu-satunya wujud Islam, sehingga mereka menolak corak yang berbeda.

“Mengapa sementara orang berapi-api menolak konsep #IslamNusantara? Karena menganggap yang mereka yakini sebagai satu-satunya wujud Islam. Menolak corak yang berbeda,” tulis Alissa melalui akun twitternya @AlissaWahid, Senin (30/07/2018) seperti dikutip Dutaislam.

Padahal, lanjut Alissa, prinsip dasar Islam justru universal karena ia dapat diaplikasikan dalam kekhasan ruang-ruang hidup.

Menurut Alissa, konsep Islam Nusantara mengungkapkan bahwa ada corak praktek yang khas Indonesia dengan bernafaskan ajaran dasar Islam.

“Kami bangga dengan corak itu, tanpa harus merasa sebagai yang paling benar, atau sebagai satu-satunya yang boleh ada, ataupun menyalahkan praktik lainnya,” tegasnya.