Pesantren Al-Halimy Lombok Barat (Putra)

Pondok khusus putra Al-Halimy merupakan bagian dari yayasan Pendidikan Al-Halimy yang dibangun pada tahun 1992 oleh para tuan guru dan para asatidz, dikelola secara khusus sebagai wadah pendidikan yang bertujuan untuk mencetak generasi yang mampu membaca dan faham dalam kajian kitab kuning.

Biografi TGH. Abdul Halim, Muasis Pesantren Al-Halimy Lombok Barat

TGH. Abdul Halim dilahirkan di desa Sesele pada pertengahan abad ke-19. Terkait tahun tepatnya ada perbedaan riwayat, ada yang mengatakan ia lahir pada tahun 1845 M, dan ada yang meriwayatkan pada tahun 1853 M.