Cara Bersihkan Interior Mobil yang Kena Abu Vulkanik

 
Cara Bersihkan Interior Mobil yang Kena Abu Vulkanik

LADUNI.ID,TEKNO - Efek hujan abu vulkanik dari erupsi gunung anak Krakatau berimbas langsung pada kendaraan yang lagi parkir di luar ruangan, di kawasan Banten dan sekitarnya. Abu ini bukan hanya berpengaruh pada eksterior dan mesin, tetapi interior juga bisa bermasalah, karena terdapat blower AC dan komponen lainnya.

Belum lagi yang menggunakan jok dengan material fabric, sehingga dalam membersihkan tidak bisa sembarangan. Perlu menggunakan alat pembersih khusus seperti vacuum cleaner.

"Jadi sebaiknya memang menggunakan alat itu, agar kotoran atau debu yang ada di interior bisa bersih lagi," kata Kepala Bengkel Auto2000 Grand Depok City Deni Adrian ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (27/12/2018).

Selama membersihkan interior, kata Deni pastikan setiap ruang kecil juga dibersihkan sampai benar-benar tidak ada abu lagi. Efek jangka panjang, yaitu bisa berdampak pada performa dari pendingin kabin alias AC.

Sementara menurut Sapta Agung Nugraha, Kepala Bengkel Auto2000 Bekasi Barat, filter AC juga harus dibersihkan karena debu yang menempel berpotensi masuk ke blowersehingga berbahaya untuk pernapasan, dan interior menjadi cepat kotor.

"Belum lagi yang perlu diwaspadai, adalah kondensor, evaporator karena apabila komponen ini dipenuhi debu maka kinerjanya menjadi tidak maksimal, AC menjadi tidak dingin lagi," ujar

SUMBER:Kompas.com