TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara

Memperoleh Donasi Sebesar : Rp 0. Donasi Sekarang
Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga
 
TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara

Profil
TK Islam Terpadu Permata Hati adalah lembaga pendidikan prasekolah dengan kurikulum yang terintegrasi antara kurikulum dari Dinas Pendidikan Nasional dengan dasar-dasar keislaman. Nama Permata Hati dipilih berdasarkan pada karakteristik peserta didik yang secara keseluruhan adalah anak-anak usia dini yang masih sangat membutuhkan perhatian dari orang tua, sehingga anak- anak diumpamakan sebagai permata.

Peranan orang tua maupun guru sangat dibutuhkan dalam kegiatan merawat dan menjaga supaya permata tersebut tetap bersinar. Sejak berdiri tahun 2000, TK Islam Terpadu Permata Hati di bawah naungan Majelis Pendidikan Yayasan Al Ukhwah Banjarnegara. Pada mulanya alamat sekolah di Gang Ki Jaga Pati I Krandegan. Kemudian TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara berpindah lokasi di Gang Ma‟ lampir Kutaringin. Lokasi yang baru tersebut tidak berupa sekolah TK pada umumnya, melainkan berupa rumah sewaan dari salah satu warga Kutaringin.

Melihat kondisi sekolah yang belum menetap dan apa adanya, maka pengajar harus pandai membagi ruang kelas agar tercipta proses pembelajaran yang tetap kondusif. Lokasi sekolah yang belum menetap dan ruang kelas yang masih berupa rumah, mengharuskan para pengajar untuk mampu memanfaatkan setiap ruangan semaksimal dan senyaman 57 mungkin sebagai ruang kelas. Meskipun demikian, hal tersebut tidak mengurangi minat peserta didik untuk belajar di TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara.

Pada tahun 2002, lokasi TK Islam Terpadu Permata Hati menempati rumah di Gang Kepatihan, sebelah selatan RSUD Banjarnegara. Tahun 2005, TK Islam Terpadu Permata Hati memperoleh bantuan sementara untuk menempati bangunan SD Krandegan VII yang sudah tidak terpakai. TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara bertempat di SD Krandegan VII selama lima tahun.

Karena lokasi yang berada di pinggiran kota serta bangunan sekolah yang masih bagus, pelaksanaan pembelajaran di TK Islam Terpadu Permata Hati dapat berlangsung lebih baik. Selanjutnya, TK Islam Terpadu Permata Hati pindah ke Kecamatan Mandiraja pada bulan januari 2010. Di daerah Kecamatan Petambakan, bangunan TK Islam Terpadu Permata Hati sudah semi permanen dan telah memiliki tujuh ruang kelas. Lokasi TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara saat ini menyatu dengan SD Islam Terpadu Permata Hati dan SMP Islam Terpadu Permata Hati yang sedang dalam proses pembangunan.

Sebagai sekolah yang telah terakreditasi A, TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara memiliki visi, misi, dan tujuan yang jelas.
Visi yang dirumuskan TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara yaitu:
Mencetak generasi unggul yang bertanggung jawab mengatur dan memakmurkan bumi melalui:
1 fitrah manusiawi
2 usaha-usaha sistematis
3 terarah dan profisional.

Misi yang diemban TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara adalah Meningkatkan dan mengembangkan potensi SDM sehingga tumbuh menjadi generasi yang memiliki:
1 orientasi hidup yang jelas dan benar
2 berperilaku Islami
3 bersikap positif dalam melihat permasalahan.

Pelaksanaan visi dan misi melibatkan kerjasama seluruh perangkat di TK Islam Terpadu Permata Hati Banjarnegara yang meliputi kepala sekolah, guru, karyawan, dan siswa. Setiap perangkat sekolah telah menjalankan tugasnya dengan baik serta mampu memaksimalkan kemampuan dan menjalankan tugas yang diberikan.

Alamat
Desa Petambakan, Kecamatan Mandiraja, Kab. Banjarnegara, Prov. Jawa Tengah