Israel lancarkan Serangan di Jalur Gaza

 
Israel lancarkan Serangan di Jalur Gaza

LADUNI.ID, Untuk menghentikan serangan roket di bagian selatan, Israel lancarkan serangan di Gaza. Hal itu dikatan oleh PM Israel Benjamin Netanyahu.

Empat hari sebelum pemilihan parlemen, Netanyahu mengatakan perang akan menjadi opsi terakhir. Hal itu disampaikan lewat di radio Kan Bet, radio nasional Israel.

 "Mungkin tidak akan memiliki pilihan selain memulai kampanye militer skala penuh, perang, melawan pasukan teror di Gaza," kta Netanyahu, seperti dikutip dari Xinhua, Jumat (13/9/2019).

Baru-baru ini, dua roket yang diluncurkan ke arah selatan kota Ashdod sementara Netanyahu sedang melakukan kampanye di sana, tampaknya ditembakkan oleh gerilyawan yang tidak berafiliasi dengan Hamas, gerakan Islam Palestina yang memerintah Gaza.

Akan tetapi, Netanyahu mengatakan dia menganggap Hamas bertanggung jawab atas serangan itu. Ia bersumpah untuk menjatuhkan rezim Hamas di Gaza untuk menghilangkan ancaman serangan roket.

Menurut informasi yang dilansir dari Sindo News, beberapa minggu terakhir telah terlihat beberapa kali serangan roket Palestina dan serangan balik Israel serta serangan udara terhadap situs Hamas.

Negara Israel telah menerapkan blokade yang melumpuhkan di Jalur Gaza sejak Hamas mengambil alih wilayah kantong yang terletak di pantai itu pada 2007.