Pesantren Darul Abror Purbalingga
- by Budi
- 21.061 Views
- Selasa, 29 November 2022

PROFIL
Berdirinya Yayasan Pondok Pesantren Darul Abror juga tidak bisa lepas dari berdirinya Pondok Pesantren Darul Abror. Pada tahun 1989 K. Abror Mushodiq dari Tinggarjaya Jatilawang Banyumas menikah dengan Ny. Muksonah di Desa Kedungjati Bukateja Purbalingga, setelah menikah beliau sebagai alumni Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi Jawa Timur mendapat amanah untuk mengembangkan ilmu agama di daerah ini, santri pun berdatangan adri berbagai daerah termasuk luar jawa. semakin banyaknya santri maka didirikanlah pondok pesantren Darunnajat.
Pada tahun 1997 nama Darunnajat diganti nama menjadi Darul Abror. Seiring berkembangnya waktu pesantren ini memiliki madrasah diniyah yang diberi nama Al Amiriyah sebagai tempat santri dalam mempelajari ilmu agama dengan metode klasikal. Dalam perkembangan berikutnya pondok pesantren ini menjadi sebuah yayasan pada tahun 2008. setelah menjadi yayasan, diberi amanah dari pengurus NU desa Kedungjati untuk meneruskan pengelolaan RA dan MI Maarif. Tepat pada tahun 2011 berdiri pula MTs Darul Abror. Karena banyak desakan dari berbagai pihak terutamanya wali santri dari MTs tersebut, maka pada tahun 2016 didirikanlah SMK Darul Abror.
Pengasuh
KH. Abror Mushodiq
PENDIDIKAN
Unit Pendidikan
Yayasan Pondok pesantren Darul Abror juga menyelenggarakan pendidikan formal yang mengacu pada kurikulum Kementrian Agama RI.
Pendidikan yang di selenggarakan Yayasan Pondok Pesantren Darul Abror :
1. Taman Kanak-kanak Darul Abror
2. MI Darul Abror
3. MTs Darul Abror
4. SMK Darul Abror
4. Madrasah Diniyah Al Amiriyah Sifir
5. Madrasah Diniyah Al Amiriyah Ula
6. Madrasah Diniyah Al Amiriyah Ulya
7. Wajar Dik Das sembilan tahun ( paket B )
EKSTRAKURIKULER
Pesantren ini memiliki Ekstrakurikuler sebagai berikut:
1. Tahfidzul Qur'an
2. Kajian Kitab Kuning
3. Hadrah
4. Muhadlarah
5. Muhadats Bahasa Arab dan Bahasa Inggris
6. Hadrah
7. Latihan seni baca Al Qur'an
8. Ziarah
9. Pramuka
10. PMR
11. Pengembangan Olahraga: Senam, Beladiri, Sepakbola, Voli, Basket, Tenis Meja, Bulutangkis
12. Komputer
13. Paduan Suara
14. Jurnalistik
15. Ketrampilan hidup: Multimedia, Jaringan Komputer, Shoftware komputer, Perbengkelan, Pertanian, Perbengkelan, Menjahit, Pertukangan, Perikanan
Hadrah di pesantren Darul Abror
Pelatihan komputer di pesantren Darul Abror
FASILITAS
Pesantren ini memiliki fasilitas sebagai berikut:
1.Masjid
2. Gedng asrama santri
3. Aula
4. Perpustakaan
5. Kantor
6. Laboratorium komputer
7. Laboratorium
8. Laboratorium bahasa
9. Laboratorium praktek bengkel
10. Laboratorium Menjahit
11. Sarana Olahraga
12. Lapangan
13. Lahan pertanian
14. Lahan kolam perikanan
15. Koperasi santri
16. Kantin
17. Dapur
18. Puskestren
19. Sanitasi/MCK
Gedung sekolah di pesantren Darul Abror
Gedung sekolah di pesantren Darul Abror
ALAMAT
Kedungjati Rt 01/07 Kec Bukateja, Kab Purbalingga Prop Jawa Tengah
Nomor Telepon: (0286) 476167, 0812-2727-912, 0858-4260-0145
Kode Pos : 53382
Email : yppppdakedungjati@gmail.com
Untuk informasi lebih lanjut dan mengenai pendaftaran silahkan hubungi melalui Website ini: https://yppdarulabrorpurbalingga.org/
https://ppdarulabrorkedungjati.blogspot.com/
KUNJUNGI JUGA
- Laporan Pengumpulan Donasi
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Relasi Pesantren Lainnya
-
Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.
Memuat Komentar ...