Pesantren Miftahul Huda Manonjaya Tasikmalaya

Profil
Pondok Pesantren Miftahul Huda didirikan oleh almarhum KH. Choer Affandi (dikenal dengan julukan UWA Ajengan) beserta istri (Hj. Siti Shofiyyah) pada tanggal 7 Agustus 1967.
Berlokasi di Kedusunan Pasirpanjang, Desa Kalimanggis, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Propinsi Jawa Barat, jarak dari Kota Tasikmalaya 13 km. ke arah Timur, dari ibu kota Kecamatan 1 km. ke arah Tenggara dan 8 km. dari ibu kota Ciamis ke arah Barat Daya.
Dan telah mencatatkan diri sebagai Yayasan dengan nama Yayasan Pesantren Miftahul Huda (YAMIDA) dengan akta notaris Ryono Roeslam NO.34/PN/76/AN. Berhubung banyak pendirinya yang telah meninggalkan Pesantren (waktu itu pengurusnya ada dari kalangan santri senior) maka akta notaris ini diperbaharui pada tanggal 20 Juni 1987 di hadapan notaris Tuti Asijati Abdul Ghani SH.
Cikal bakalnya adalah Pondok Pesantren Wanasuka di kampung Cigugur Ciamis, kemudian karena pergolakan perjuangan pada saat itu Pondok Pesantren Wanasuka tidak dapat dilanjutkan. Beberapa tahun kemudian KH. Choer Affandi mendirikan lagi Pondok Pesantren dengan nama Pesantren Gombongsari di kampung Cisitukaler desa Pasirpanjang, kemudian karena di lokasi ini tidak memungkinkan untuk diperluas lokasinya, sementara Santri bertambah terus, atas dukungan masyarakat lokasinya dipindah ke lokasi sekarang, dibangun di atas tanah waqaf dari Raden Hj. Mardiyah seorang aghniya di Manonjaya.
Pendidikan
1. SMP
2. SMA
3. MA'HAD ALY
4. MADIN
Fasilitas
1. Masjid
2. Asrama
3. Gedung Sekolah
4. Perpustakaan
5. Gudang
6. Laboratorium Komputer
7. Laboratorium Bahasa
8. Ruang tamu
9. Kopontren
10. Klinik Kesehatan
11. Aula
12. Lapangan
Ekstrakurikuler
1. Tahfidz al-Qur’an
2. Salat Dhuha Berjemaah
3. Pengajian Kitab Kuning
4. Musyawarah Ma’hadiyah
5. Bahtsul Ma’sail
6. Diskusi Ilmiah
7. Hadrah/Rebana
8. Pengembangan Berbagai Olahraga
9. Keterampilan Wirausaha
10. Drumb Band
11. Pengembangan Jurnalistik dan Publish
12. Bahasa Asing
13. Pramuka, PMR, PKS, OSIS
14. Latihan berpidato
15. Diskusi dan Penelitian Ilmiah
16.Olahraga
17.Kaligrafi
Alamat
Komplek Pondok Pesantren Miftahul Huda Manonjaya, Kab. Tasikmalaya 46197, Jawa Barat
Telepon: +62-265 – 380954
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran silahkan hubungi sekretariat.mh@gmail.com dan miftahul-huda.com
Data pesantren lebih lengkap per propinsi dan kabupaten/kota dapat dicek di wiki.laduni.id/pesantren
Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.
Kunjungi Juga
- Laporan Pengumpulan Donasi
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Pertanyaan Pengunjung
Agan Priam Bagus
Jumat, 27 Desember 2019Biaya ?? Salafi atau modern ??
Rizqi siti
Jumat, 14 Pebruari 2020Ass.pa adik sya berminat mau sekolah+mesantren disana.. Boleh minta infonya tntang biaya dn wktu pendaptarannya..
Aceng
Senin, 2 Maret 2020Gimana cara pendaftaran di pesantren miptahul huda
Teza Alica Rahman
Senin, 9 Maret 2020Assalamualaikum wr.wb Sya ingin bertanya soal pendaftaran santri baru 2020 Pendaftaran dibuka bulan berapa tanggal berapa dan persyaratan dan asuransinya. Wasalamuallaikum wr.wb
Alex T.Suyitno
Senin, 16 Maret 2020Assalamualaikum Wr.Wb. Salam Sejahteran Buat kita semua semoga Allah SWT selalu bersama kita..Aamiin yaa rabbal alamin. Mohon ijin buat Pondok Pesantren Miftahul Huda, mengingat Penyebaran Covid19 semakin luas khususnya dinegara Indonesia kita yang terc
Teza Alica Rahman
Kamis, 19 Maret 2020Assalamualaikum warahmatuallahiwabarakatuh Izin bertanya? Saya ingin bertanya tentang pendaftaran dan penerimaan santri baru di pondok pesantren miftahul huda, dengan biaya administrasi perbulannya ? Terimakasih?
Luqmanul hakiim
Senin, 6 April 2020Assalaamu'alaikum...kepada yang dirahmati Allah kebetulan temen saya mempunya sebuah buku kecil yang berisi wirid dan do'a saya mau meminta izin untuk mengopy isinya kebetulan sama persis dengan yang diajarkan guru saya bolehkah saya mengkopynya
Muhamad faozi alrizki
Minggu, 12 April 2020Assalamualaikum wr. Wb. Mau menanyakan saya kan lulusan sekolah SMK bukan dari lulusan pesantren Itu bisa daftar ke perguruan tinggi Mah' ad 'aly apa harus lulusan pesantren saja yang bisa daftar di situ? Terimakasih. Wassalamu'alaikum wr. wb.