Samalanga dan Batee Iliek #13: Tgk Nyak Muda Ali Kobaran Semangat Jihad Menggebu

 
Samalanga dan Batee Iliek #13: Tgk Nyak Muda Ali Kobaran Semangat Jihad Menggebu

LADUNI.ID,SEJARAH- Semangat yang menggebu,Turut sertanya Teungku Nyak Muda Ali (Teungku Ramieleé) dalam memerangi Belanda telah menetapkan peperangan itu sebagai perang suci terhadap orang-orang kafeé (kafir).

Mengenai nikmat yang akan diperoleh seorang syahid di dalam surga Teungku Nyak Muda Ali (Teungku Ramieleé) memberikan gambaran yang amat terperinci. Bahwa pada hari kiamat kelak orang yang syahid akan berdiam di surga yang penuh dengan pohon-pohon yang sangat rindang dan air yang mengalir segar. Selain itu Teungku Nyak Muda Ali (Teungku Ramiele) memberikan nasehat:

“Takutilah Allah yang Maha Besar dan Maha Perkasa serta taatilah perintah-perintahnya. tinggalkanlah hal-hal yang dilarangnya atau yang dimurkainya. Ajaklah para muslim ke arah itu dan mintakan supaya mereka mempersiapkan diri dalam perjuangan melawan kafeé . Jangan anda membiarkan tertipu oleh kekuatan  orang-orang kafeé ”.

Teungku Nyak Muda Ali (Teungku Ramieleé) memainkan peranan penting dalam peperangan di BatéeIlié. Beliau menekankan bahwa peperangan arus dilaksanakan menurut kekuatan-kekuatan yang telah digariskan oleh agama jika ingin diberkati Allah. 

Jika orang-orang Belanda datang menyerang Samalanga ̦  maka hendaklah semua kita sebagai orang Aceh serentak menyerangnya dan menghancurkannya.

***Helmi Abu Bakar El-Langkawi Penggiat Literasi Asal Dayah MUDI Masjid Raya Samalanga, Aceh

(Sumber: Zubaidah, Bate Ilie’ Yang Menyimpan Sejarah)