Dua Kepala Madrasah Aceh Masuk Nominator Grand Final Guru Berprestasi Tingkat Nasional

 
Dua Kepala Madrasah Aceh Masuk Nominator Grand Final Guru Berprestasi Tingkat Nasional

LADUNI.ID |ACEH -Dua dari sebelas guru madrasah utusan dari Aceh masuk nominator Grand final Anugerah Guru Madrasah Berprestasi Tingkat Nasional yang digelar oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kementerian Agama Republik Indonesia. Pengumuman tersebut dilakukan di Jakarta, Jumat (26/10).

Kedua guru yang juga kepala madrasah itu masing-masing adalah Mariani MPd, Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Aceh Tengah dan Hj Ummiyani S.Ag, M.Pd, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 9 Banda Aceh.

Kemenag melalui Direktorat GTK mengadakan seleksi GTK madrasah berprestasi tingkat Nasional. "Kegiatan ini dilaksanakan setiap tahunnya sebagai agenda Nasional dalam upaya mengapresiasi tenaga GTK madrasah yang memiliki komitmen dan prestasi tinggi," sebut Mariani.

Rangkaian kegiatan tersebut dimulai pada Juli 2018 dengan selekai tingkat kabupatan, kemudian pada bulan Agustus seleksi tingkat Privinsi dan di bulan oktober seleksi tingkat Nasional. 

Seleksi dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu Portofolio dan karya tulis ilmiah. Selanjutnya akan dilakukan verifikasi ke madrasah oleh tim dari direktorat GTK.

Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh, mengucapkan selamat kepada nominator grand final guru berprestasi tingkat nasional tersebut.

"Selamat atas prestasi yang telah dicapai hingga tahap ini, alhamdulillah Guru Madrasah Aceh mampu bersaing di tingkat Nasional, kita patut bersyukur dan berbangga, terus berjuang, semoga mendapat yang terbaik persembahan untuk Aceh," ujar Kakanwil.

Lebih lanjut Kakanwil berharap kepada pahlawan tanpa tanda jasa itu agar terus berinovasi dan menjadi inspirasi bagi seluruh guru madrasah di Provinsi Aceh dengan prestasinya.

11 orang guru madrasah pada berbagai bidang dikirim ke ajang nasional tersebut sebelumnya telah mengikuti berbagai seleksi di Banda Aceh, pada 17 Oktober lalu.[]