Kisah Nyata: Keluarga Mayit yang Anti Tahlil Bertaubat Usai Alami Keanehan Ini

 
Kisah Nyata: Keluarga Mayit yang Anti Tahlil Bertaubat Usai Alami Keanehan Ini

LADUNI.ID, Jakarta - Kisah ini menceritakan tentang seorang jenazah lelaki yang dikubur di TPU Utan Kayu Rawamangun, Jakarta Timur, di mana keluarga jenazah menolak dilaksanakan tahlil. Namun, keluarga tersebut akhirnya bertaubat lantaran mengalami hal aneh yang terjadi.

Kisah ini dirangkum oleh Laduni.id dari cerita KH Abu Bakar Ghazali, seorang pegawai di TPU Utan Kayu Jakarta Timur, yang diceritakan kepada Sekjen JATMI KH Miftahul Falah pada Kamis, tanggal 2 Januari  2020.

KH Abu Bakar Ghazali menceritakan bahwa beberapa tahun yang lalu pernah terjadi keanehan yang luar biasa. Betapa tidak, waktu itu ada jenazah seseorang lelaki yang dikubur di TPU Utan Kayu Rawamangun, Jakarta Timur. Seperti biasa, waktu proses pemakaman, ketika jenazah diturunkan, maka ada beberapa tradisi seperti adzan dikumandangkan.

“Tapi oleh keluarga almarhum pembacaan Adzan dilarang dengan alasan gak ada dasar hukumnya dan adzan itu bukan untuk orang mati, tapi untuk tanda masuk sholat, akhirnya bacaan adzan ditiadakan,” terang KH Miftahul Falah, sebagaimana rilis yang diterima Laduni.id, Jumat (3/1).

Lebih dari itu, keluarga almarhum juga ngotot tidak perlu adanya pembacaan Talkin, Tahlilan serta doa-doa juga tidak dibolehkan. Alasannya, karena tidak ada dasar hukumnya. Semua itu bid'ah dan sesat.

“Pokoknya prosesi yag lazim baca adzan, talkin, tahlil dan doa semua ditiadakan. Alasannya bid'ah,

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN