​Pesantren Nawesea Sleman

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD2 MTS/SMP1
MA/SMA0 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium3
Poli Kesehatan1 Koperasi1
​Pesantren Nawesea Sleman

Profil

Pesantren Nawesea adalah salah satu pesantren mahasiswa di wilayah Yogyakarta yang didirikan dan dibina oleh Prof. KH. Yudian Wahyudi. Pendidikan di pesantren ini dikonsentrasikan pada pengembangan bahasa asing, utamanya bahasa Inggris dan bahasa Arab. Pesantren ini diorientasikan pada peningkatan kapasitas umat Islam dalam hal akademik.

Para santri dididik untuk meraih prestasi akademik yang cemerlang dengan lulus cepat dan mendapatkan nilai pujian. Mahasiswa yang menyantri di pondok ini juga dilatih untuk menjadi terampil dalam menggunakan bahasa Inggris dan bahasa Arab serta terampil dalam penulisan ilmiah. Selain itu, para santri dibina untuk meningkatkan aktivitas keagamaan, seperti shalat hajat. Ciri khas pesantren ini adalah program bahasa asing, peningkatan akademik, dan spritualitas.

Tiga instrumen ini yang dijadikan program unggulan pesantren untuk membina peserta didiknya agar mampu berdaya saing, baik dalam level regional, nasional, maupun global. Pendidikan yang berbasis pendekatan culture dan dikelola secara non-formal menerapkan program pendidikan yang berorientasi pada penanaman nilai pada diri peserta didik. Design pendidikan dipraktikkan dalam bentuk program berkelanjutan, meskipun volume dan frekuensinya tidak besar.

Pendidikan pesantren dijalankan untuk melatih peserta didik untuk berproses secara alami, mandiri, dan fokus pada orientasi hasil. Proses pembelajaran yang dijalankan di pesantren didasarkan pada kesadaran santri untuk selalu berproses agar mencapai titik tuju (goal orientation). Dorongan yang efektif berupa mengantarkan peserta didik pada realitas dan membimbingnya untuk melakukan langkah yang tepat untuk menyiapkan dirinya dalam menghadapi realitas tersebut. Proses ini dengan sendiri membentuk konsep diri (self-concept) yang menjadi haluan bagi santri untuk menentukan langkah-langkah untuk mencapai tujuan.
Pendiri dan Pengasuh
Prof. KH. Yudian Wahyudi

Pendidikan

Pendidikan Formal
1. TK Sunan Averroes
2. SDI Sunan Averroes
3. SMP Sunan Averroes

Pendidikan Non formal
1. TPQ
2. Madrasah Diniyah
3. Kajian Kitab Kuning

Ekstrakurikuler

Pesantren Nawasea ini memiliki Ekstrakurikuler yang bisa diikuti santri, sebagai berikut:
1. Tahfidzul Al-Qur'an
2. Pengajian Kitab Kuning
3. Seni Hadrah/Marawis
4. Paduan Suara
5. Seni Musik
6. Khitobah
7. Kursus Kaligrafi
8. Kursus Komputer
9. Pramuka
10. Arabic Club
11. English Club
12. Science Club
13. Sawala
14. PMR
15. Paskibra
16. Mading
 


Hadrah di pesantren Nawesea


Praktek komputer di pesantren Nawesea

Fasilitas

Pesantren ini memiliki fasilitas sebagai berikut:
1. Masjid
2. Asrama Pesantren
3. Gedung Sekolah
4. Gudang
5. Perpustakaan
6. Kantor
7. Ruang tamu
8. Kopontren
9. Dapur
10. Aula
11. Lapangan
12. Sarana Alat Olahraga
13. Posko Kesehatan 
14. Lab. Komputer
15. Lab. Bahasa
16. Lab. IPA
17. MCK
18. Sanitasi


 


Gedung Pesantren di pesantren Nawesea


Gedung pesantren di pesantren Nawesea

Alamat

Jl. Wonosari Km 7.9, Dusun Sukarsuli, RT 6 RW 23, Desa Sendangtirto Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Kode Pos: 55573
Telepon : (0274) 4353792, 0857-8658-3839, 0812-2505-4720




Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id

KUNJUNGI JUGA

 

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.