Mengapa Bendera Indonesia Adalah Merah Putih? 

 
Mengapa Bendera Indonesia Adalah Merah Putih? 
Sumber Gambar: Ilustrasi/Laduni.ID

Laduni.ID, Jakarta – Jauh sebelum Indonesia ada, wilayah Nusantara pernah memiliki sebuah kerajaan besar bernama Majapahit. Menurut prasasti Gunung Buthak, bendera Majapahit dikenal sebagai Sang Panji Gulo Klopo, atau warna merah putih.

Setelah di Nusantara berdiri "pagar-pagar" dakwah berupa kerajaan-kerajaan Islam, semuanya bermakmum dalam satu barisan yakni Dinasti Turki Utsmani yang juga benderanya berunsur merah putih.

Merah putih sejalan dengan nilai budaya adiluhung sekaligus nilai pemersatu umat. Hingga Pangeran Diponegoro juga memakai merah putih sebagai bendera perlawanan kepada Belanda.

Setelah menyadari bahwa jika diteruskan perang melawan Belanda, akan terjadi kekacauan berupa punahnya peradaban Jawa, maka Pangeran Diponegoro mengambil sikap ngalah, memilih berdamai untuk mempersiapkan perjuangan lebih dahsyat lagi. 

Pada masa itu diperkirakan sepertiga penduduk Jawa habis terbunuh oleh perang ini. Sebenarnya, jika hanya melawan Belanda tidak akan kalah. Sayangnya,nBelanda memperalat orang Jawa yang rela menjadi kaki tangan Belanda untuk melawan Pangeran Diponegoro.

Siasatpun diubah, Pangeran Diponegoro ditipu Belanda. Beliau bersedia berkorban untuk masa depan Nusantara. Seluruh pengikut setia beliau menyebar ke seantero Sumatera, Jawa dan Madura.  Sebagian kecil di Kalimantan, Sulawesi dan Maluku.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN