Abdullah Bin Salam

  1. Hadis:

    عَبْدُ اللهِ بنُ سَلَامٍ عَاشِرُ عَشَرَةٍ فِيْ الجَنَّةِ

    Artinya:
    "Abdullah bin Salam orang yang kesepuluh Dari sepuluh orang yang masuk surga."

    Asbabul Wurud:
    Imam Bukhari di dalam ’Tarikh”-nya meriwayatkan Dari Hadis Yazid bin Umairah Az Zubaidi, katanya: "Ketika Mu'adz sudah mendekati ajalnya, orang-orang meminta kepadanya: "Hai Mu'adz, berwasiAllah kepada kami." Kata Mu'adz: "Tuntutlah ilmu kepada Abu Darda, Salaman, Ibnu Mas'ud dan Abdullah bin Salam. Aku pernah mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Abdullah bin Salam yang kesepuluh? dan seterusnya."

    Periwayat:
    Imam Ahmad, Bukhari di dalam ”Tarikh”-nya, Turmidzi, Thabrani di dalam ”Al-Kabir” dan Al-Hakim Dari Mu'adz bin Jabal. Menurut Ad-Dailami Hadis ini shahih.


    Sepuluh disini bukan sepuluh orang yang diberi kabar gembira masuk surga. Meskipun telah disebutkan bahwa sepuluh orang sahabat pasti masuk surga tidak berarti menolak adanya yang lain.