Profil
Yayasan Pondok adalah pondok pesantren yang terletak di Desa Tutur Nongkojajar Kecamatan Tutur Kabupaten Pasuruan yang didirikan oleh Bapak H. Musthofa, S.Pd, M.Pd sekitar tahun 2011. Keberadaan Yayasan Pondok Pesantren Pitutur mendapat respon positif dari para wali santri dan penduduk sekitar.
Yayasan Pondok Pesantren Pitutur selalu berupaya meningkatkan prestasi belajar para anak asuhnya sesuai dengan tuntunan kehidupan yang semakin global, maka untuk tahun 2011-2012 kami membuka Madrasah Aliyah Unggulan CMS Pitutur untuk memenuhi kebutuhan anak yang berusia sekolah menengah atas.
Pendidikan
Pendidikan Formal:
1. MTs Unggulan CMS Pitutur
2. MA Unggulan CMS Pitutur
Pendidikan Informal :
1. TPQ
2. Madrasah Diniyah
Fasilitas
Masjid, asrama santri, kantor, asrama pengasuh, dapur, gedung sekolah, lapangan, koperasi santri, perpustakaan, laboratorium komputer, laboratorium bahasa, gudang, kamarmandi/wc, klinik kesehatan.
Ekstrakurikuler
1. Kajian kitab-kitab kuning
2. Pembinaan Tahfidz dan Tilawatil Al-Qur’an
3. Latihan berpidato dalam tiga bahasa (Indonesia, Inggris dan Arab)
4. berbahasa Arab dan Inggris sehari-hari
5. Diskusi dan Penelitian Ilmiah
6. Kepramukaan
7. Pengembangan Olahraga
8. Pengembangan Seni Drumband, Qashidah dan Marawis
9. Pengembangan Seni Beladiri
10. Tahfidhul Qur’an
11. Pengembangan jurnalistik dan publisistik
12. Pengembangan Exacta (Lab Skill), Ketrampilan, Wirausaha
Keorganisasian
- IPNU/IPPNU
- OSIS
- PRAMUKA
- PMR
Alamat
Jl. Raya Tutur - Nongkojajar, Dusun Krajan, Ds. Tutur, Kec. Tutur, 67165, Kota Pasuruan - Jatim
Telepon: 0343-499835, 0877-6499-1332, 0877-5419-5311, 0878-6345-6428
Email: humaspitutur@gmail.com
Untuk informasi lebih lanjut dan mengenai pendaftaran silahkan hubungi melalui Website ini: https://pondokpitutur.blogspot.com/
Data pesantren lebih lengkap per propinsi dan kabupaten/kota dapat dicek di wiki.laduni.id/pesantren
Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.
Memuat Komentar ...