Pesantren Ash-Solihah Mlati, Sleman
- by Budi
- 22.262 Views
- Sabtu, 20 Mei 2023

Profil
Pondok Pesantren Ash-Solihah resmi berdiri pada tahun 1989 yang didirikan oleh KH. Muh Zahid, dengan mewakafkan tanahnya. Berdirinya Pondok Pesantren Ash-Solihah sangat dipengaruhi adanya latar belakang pendidikan keluarga besar KH. Sholeh yang merupakan ayah dari KH. Muh Zahid. Dimana pesantren sebagai bagian dalam pendidikan dan kehidupan keluarga KH. Sholeh, sehingga sudah sewajarnya saudara-saudaranya banyak yang mendirikan pesantren seperti halnya pesantren Al-Husain di Krakitan Salam Magelang, yang didirikan oleh saudara sekandung KH. Muh Zahid bernama KH. Muhsin dan merupakan pesantren yang bercirikhaskan tahfiz al-Qur’an bagi anak-anak.
Adanya ikatan persaudaraan yang kuat, sehingga tergugah niat KH. Muh Zahid untuk mendirikan pesantren tahfiz al-Qur’an dengan dibantu oleh menantunya perempuan yang sudah hafizoh (hafal al-Qur’an) bernama Siti Hilaliyah istri dari K. Moh Marom putra KH. Muh Zahid. Keberadaan Siti Hilaliyah di Pondok Pesantren Ash-Solihah sangat vital, terbukti sampai sekarang menjadi pewaris dan pengasuh pesantren.
Siti Hilaliyah dulunya adalah santriwati dari Pesantren al-Husain setelah lulus, menikah dengan K. Moh Marom, sehingga selain ikatan persaudaraan juga terjalin ikatan pesantren terbukti dari beberapa kebijakan dan metode pengajaran di Pondok Pesantren Ash-Solihah mengadopsi Pesantren al-Husain. Untuk itu dilihat dari perjalanan berdirinya Pondok Pesantren Ash-Solihah sangat dipengaruhi Pesantren al-Husain.
Pada awal mula berdirinya Pondok Pesantren Ash-Solihah belum mempunyai nama, hanya berupa bangunan pesantren dan santriwati. Sampai suatu saat melihat santri yang ada baru santriwati, maka melalui rapat keluarga diputuskan menggunakan nama Ash-Solihah yang tidak lain diambil dari santriwati (remaja putri) yang bermukim di Pondok, juga yang ditunjuk sebagai pengasuhnya adalah putri yaitu Nyai Siti Hilaliyah, selain itu pula, nama Ash-Solihah merujuk kembali dan serta sebagai pengingat sesepuh keluarga yang tidak lain adalah KH. Sholeh.
Dalam perjalanan Pondok Pesantren Ash-Solihah, semula hanya santriwati lambat laun banyak wali santri yang menitipkan putranya untuk mukim di Pondok Pesantren Ash-Solihah, sehingga dalam perkembangannya Pondok Pesantren Ash-Solihah tidak hanya menerima santriwati tapi juga menerima santri putra dan bahkan bervariasi yaitu baik santri remaja maupun anak-anak.
Pendiri
KH. Muh Zahid
Pengasuh PP Ash Sholihah
1. KH. Muh Zahid
2. KH. Muhammad Marom
3. Siti Hilaliyah
Pendidikan
Pendidikan Formal:
1. Madrasah Ibtidaiyah
2. Madrasah Tsanawiyah
3. Madrasah Aliyah
Pendidikan Nonformal:
1. Madrasah Diniyah
2. Tahfidz Alqur'an
3. Takhasus
Ekstrakurikuler
Pesantren Ash-Solihah memiliki ekstrakurikuler sebagai berikut:
1. Tahfidzul Qur’an
2. Seni Qoriah
3. Kajian Kitab kuning
4. Kaligrafi
5. Tahlil
6. Imamah
7. Khitobah
8. Muhadlarah (Latihan Pidato/Dakwah)
9. Ziarah
10. Marching band
11. Komputer
12. Desain Grafis
13. Pramuka
14. Paskibra
15. Kelompok Ilmiah Remaja (KIR)
16. Seni Hadroh
17. Kursus B. Arab dan B. Inggris
18. Olahraga: Sepakbola, Voli, Basket, Bulutangkis, Tenis Meja, Sepak Takraw.
19. Kursus Ketrampilan (Life Skill)
Hadrah di pesantren Ash-Solihah
Pelatihan komputer di pesantren Ash-Solihah
Fasilitas
Pesantren Ash-Solihah memiliki fasilitas sebagai berikut:
1. Masjid
2. Asrama Pesantren
3. Gedung Madrasah
4. Perpustakaan
5. Kantor
6. Laboratorium Komputer
7. Laboratorium Bahasa
8. Laboratorium IPA
9. Kopontren
10. Klinik Kesehatan
11. Aula
12. Lapangan Olahraga
13. Sarana Olahraga
13. Gudang
14. Gedung BLKK
15. MCK
16. Sanitasi
Gedung pesantren di pesantren Ash-Solihah
Gedung pesantren di pesantren Ash-Solihah
Alamat
Dusun Jonggrangan, Kelurahan Sumberadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta
Kode Pos : 55288
Telepon : 0856-4359-9090, 0878 3970 7002, 0881-8536-695, 0896-1316-9495, 0877-1928-4369, 0813-2932-6313
Untuk informasi lebih lanjut dan mengenai pendaftaran silahkan hubungi melalui Website ini: Pesantren Ash-Solihah Yogyakarta
KUNJUNGI JUGA
- Laporan Pengumpulan Donasi
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id.
Relasi Pesantren Lainnya
-
Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.
Memuat Komentar ...