Siswa MAN 3 Jember Sabet Juara I Robot Nasional
LADUNI.ID,Yogyakarta - Tiga orang Siswa Sekolah Madrasah Aliyah Negeri 3 Jember Jawa Timur berhasil menjadi juara satu pada ajang kompetisi Robot Nasional Elins Robot Line Follower Competition (Ebotec) 8 2018 di Gedung Kotak Taman Pintar Yogyakarta.
Kegiatan yang diselenggarakan Fakultas MIPA UGM, Yogyakarta ini berlangsung pada 1 September 2018. Tim Robotik MAN 3 Jember mendapatkan juara I kategori Lowcost Innovation tingkat Nasional
(SMA./SMK/MA/Mahasiswa).
Tim MAN 3 Jember tersebut adalah Ajeng Kusuma Dewi (kelas XI IPA), Muhammad Romadhoni (kelas XI IPA 1) dan Muhammad Mujib Imanudin (kelas XI IPA 1). Pada perlombaan ini, mereka membuat robot otomatis pengering bibit tanaman jagung atau bawang basah.
Salah satu anggota Tim, Ajeng Kusuma Dewi memaparkan bahwa selain sebagai pengering bibit jagung dan bawang, alat ini juga bisa digunakan pada proses produksi kain batik. Menurutnya alat tersebut dibuat dengan biaya murah dan dekat dengan kehidupan masyarakat.
“Alat ini kami buat dengan biaya yang murah dan dekat sekali dengan kehidupan masyarakat pedesaan sehari-hari atau bahkan perusahaan menengah ke bawah,” ungkap Ajeng sebagaimana dilansir dari situs resmi Kemenag
Lebih lanjut Ajeng bercerita keikutsertaan Tim dari MAN 3 Jember dalam lomba ini, didahului dengan pengiriman proposal karya ilmiah. Dipilihlah 6 besar yang terbaik, yakni MAN 3 Jember, SMAN 1 Boyolali, 3 tim dari UGM dan Universitas Brawijaya.
UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN
Kunjungi Juga
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Memuat Komentar ...