Konsultasi Psikologi: Solusi Melupakan Trauma Pola Pengasuhan Orang Tua yang Kurang Baik

 
Konsultasi Psikologi: Solusi Melupakan Trauma Pola Pengasuhan Orang Tua yang Kurang Baik

Assalamu'alaikum wr. wb.

Perkenalkan, saya M. N., perempuan berumur 21 tahun. Saya biasa dipanggil M. Sekarang saya kuliah di universitas swasta di Jakarta.  Alhamdulillah saya ikut organisasi kampus juga dan kuliah saya lancar.  Mau minta sarannya, Pak. Sejak kecil, saya merasa tidak mendapatkan perhatian dari kedua orang tua saya sampai sekarang. Pas SD saya bahkan tidak dibelikan buku-buku unyuk sekolah.

Orang tua saya tidak pernah menanyakan kepada saya tentang sekolah saya. Saya Seperti dibiarkan begitu saja.  Selain itu, orang tua juga sering bertengkar dan mengabaikan kebutuhan anak-anaknya. Akibatnya saat ini saya punya rasa marah yang terpendam dan tidak bisa memaafkan kedua orang tua saya. Saya juga jadi ngerasa mudah marah, mudah tersinggung, cemas dan takut gagal. Mohon saran dan masukkannya, Pak. Saya harus bagaimana?
Terima kasih, Pak...

Wassalamu’alaikum wr. wb.
M. N.

Jawaban:

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Saudari M, yang baik... Terima kasih sudah bersedia berbagi kisah dengan kami.  Alhamdulillah, walau Anda bercerita bahwa memiliki latar belakang pengasuhan orang tua yang kurang baik seperti itu, namun saya mengapresiasi karena Anda tetap bisa mengarahkan diri Anda untuk terus maju dan menjaga tetap dalam jalan yang baik dan benar. Anda tidak hanya bisa kuliah dengan baik, Anda bahkan aktif di oganisasi kampus. Ini satu prestasi sendiri, karena tidak semua mahasiswa bisa aktif berorganisasi sekaligus kuliah.  Anda yang memiliki permasalahan seperti itu juga tidak  terjebak pada pergaulan negatif. Hal ini menunjukkan ada banyak potensi positif dalam diri Anda dan ini menjadi modal yang baik bagi Anda untuk menghadapi situasi ini.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN