MB Gita Handayani Akan Berlaga di Piala Raja Hamengku Buwono 2018

 
MB Gita Handayani Akan Berlaga di Piala Raja Hamengku Buwono 2018

LADUNI.ID | Aceh - Juara umum Kejuaraan Grand Prix Junior Band (GPJB) memperebutkan Piala Presiden Republik Indonesia Tahun 2016 lalu, Marching Band Gita Handayani pada Dinas Pendidikan Aceh, akan kembali berlaga di piala Raja Hamengku Buwono Tahun 2018, di Yogyakarta, pekan ini.   

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Syaridin, S.Pd, M.Pd, Selasa (16/10/2018).Piala Raja Hamengku Buwono tahun 2018, Yogyakarta akan di helat 20 hingga 21 Oktober 2018.

Turut hadir pada pelepasan Grup Marching Band-Marching Band Gita Handayani pada Dinas Pendidikan Aceh ke Yogyakarta kemarin, Sekretaris Dinas Pendidikan Aceh, Muslem Yakob, M.Pd, serta beberapa pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Dinas Pendidikan Aceh, para Kepala sekolah peserta grup Marching Band-Marching Band Gita Handayani. 

"Kemarin (Senin, 15 Oktober 2018) sore, juga sudah kita lakukan pelepasan keberangkatan tim Marching Band Gita Handayani, di halaman Stadion Harapan Bangsa, Lhoong Raya, Banda Aceh," ujar Kadisdik Aceh, Syaridin.  

Ia mengatakan, Marching Band Gita Handayani Dinas Pendidikan Aceh yang di bentuk pada tahun 2004 lalu beranggotakan 114 orang peserta 5 orang pelatih dan enam orang pembina. Kontingen Marching Band Gita Handayani akan diberangkatkan ke Yogyakarta pada Kamis, 18 Oktober 2018.

"Nah, melalui kejuaraan ini kita ingin kembali ingin mengulang prestasi yang pernah di peroleh pada kejuaraan Grand Prix Junior Band (GPJB), yang memperebutkan Piala Presiden Republik Indonesia tahun 2016 lalu dan pernah menjadi tamu kehormatan pada perayaan Upacara Bendera Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2017 di Istana Negara," katanya.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN