Di Era Millenial, Pelajar Tanggamus Harus Sibuk Kembangkan Kreativitas

 
Di Era Millenial, Pelajar Tanggamus Harus Sibuk Kembangkan Kreativitas

LADUNI.ID, Tanggamus - Kasi Pendidikan Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanggamus Hasan Basri, merasa bahagia dan bangga menyaksikan para pelajar dengan kreatifitas tinggi dalam bidang seni yang dimiliki oleh salah satu Madrasah swasta favorit di Kabupaten Tanggamus.

"Seluruh pemangku kebijakan harus memiliki kepedulian yang tinggi terhadap potensi siswa madrasah dan harus terus didukung serta dikembangkan", ujar Hasan.

Hal ini diutarakannya saat menghadiri acara pembukaan Gebyar Madrasah Aliyah Al-Ma'ruf Margodadi Kecamatan Sumberejo, Tanggamus tahun 2018 yang mengangkat tema Creative: Create Art and Be Active, Sabtu (20/10)

Berbagai kegiatan dan lomba lanjutnya, dilaksanakan dalam kegiatan tersebut seperti lomba rebana dan hadrah, pentas seni tari dan drama serta pentas musik.

Hasan kembali mengatakan, untuk menghadirkan kreatifitas ini tentunya butuh kepedulian dari pihak yayasan, madrasah serta warga masyarakat. Dan yang terpenting lagi adalah kepedulian Kepala Madrasah dalam memajukan madrasahnya dengan terus mengasah kompetensi entrepreneur-nya.

"Semoga hal ini dapat ditiru oleh madrasah-madrasah lainnya,” harapnya di sela-sela kegiatan.

Ia menambahkan, kegiatan positif tersebut merupakan salah satu bentuk kreatifitas dari madrasah yang ke depannya akan memacu para siswa lebih aktif dan berprestasi. Ketika para siswa telah menjadi aktif dan kreatif hematnya, maka mereka semua akan bisa terhindar dari efek negatif perkembangan ilmu pengetahuan, terutama perkembangan teknologi komunikasi.

"Para pelajar saat ini harus disibukkan dengan kegiatan positif guna menghindari efek perkembangan zaman yang saat ini penetrasinya sangat kuat khususnya melalui media sosial", imbuh Asisten Bidang Administrasi Pemerintah Kabupaten Tanggamus H. Firman Rani.

Saat Firman membuka kegiatan tersebut, ia juga mengatakan, para dewan guru hendaknya punya perhatian lebih terhadap karakter siswa baik di sekolah maupun di luar sekolah. Ajaklah orang tua untuk memantau kegiatan siawa di luar sekolah karena anak-anak kita semakin disibukan dengan gadget, terlebih pergaulan bebas yang akan menjerumuskan anak kita, apalagi sampai menggunakan narkoba.

"Kegiatan Gebyar MA Al-Ma’ruf merupakan kegiatan tahunan yang mewadahi anak didik madrasah tersebut untuk berkreatifitas dalam hal positif khususnya melalui jalur seni", ucap Kepala MA Al-Ma’ruf Margodadi Muhammad Ghufron.

Gufron menambahkan, kalau pelajar sudah sibuk dengan kreasinya maka mereka akan lupa pada hal-hal yang negatif.