Waled Kiran: Melalui Maulid, Mari Kita Teladani Akhlak Rasulullah

 
Waled Kiran: Melalui Maulid, Mari Kita Teladani Akhlak Rasulullah

 

LADUNI.ID,ACEH– Kenduri maulid memperingati kelahiran nabi Nabi Muhammad Saw di dayah Baitul Amal Aceh, Buket Teungoh, Jangka Buya dilaksanakan hari ini, Selasa, (19/2/2019)

“Alhamdulillah, hari ini dayah kami Baitul Amal Aceh, Buket Teungeuh, Kecamatan Jangka Buya, Pidie Jaya menggelar maulid nabi dan mengundang ulama, tokoh masyarakat, tokoh agama, pejabat dan masyarakat serta elemen lainnya, setidaknya dengan media ini mereka yang lupa dan tidak sempat diberitahukan juga dapat menghadirinya,” kata Tgk. H. Muniruddin Kiran atau akrab disapa Waled Kiran, Selasa, (19/2/2019).

Sementara itu salah seorang tokoh berpengaruh yang juga mengapresiasi Waled Kiran mampu merangkul semua elemen baik kalangan ulama, umara maupun tokoh masyarakat dan berbagai elemen lainnya.

“Kita mengapresiasi sosok Waled Kiran ulama Aceh yang mampu merangkul semua elemen dan kalangan baik ulama, umara maupun tokoh masyarakat serta telah dibuktikan selama ini.,” pinta Abah Zubaidi sosok ulama muda dan tokoh pendidikan itu dengan penuh berharap.

Terakhir Waled Kiran berharap dengan perigatan maulid nabi ini kita mampu merealisasikan dan meneladani akhlak baginda nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari.

“Momentum maulid nabi Muhammad Saw ini kita mampu meneladani dan merealiasasikan akhlak beliau tentu saja dengan ilmu dan ta’lim di bawah panji TASTAFI (Tasawuf, Tauhid dan Fiqh) yang telah di programkan dan di jalankan oleh Abu MUDI. Semoga hari-hari kita dimanapun dan kasta apapun kita Tastafi mampu kita wujudkan untuk menjemput ridha ilahi,” harap sang pencetus pendidikan program Diniyah Tastafi Pidie Jaya dan juga pimpinan dayah Baitul Ilmu Asy-Syafi’yah Kiran.