Institut Agama Islam Darussalam (IAID) Ciamis

 
Institut Agama Islam Darussalam (IAID) Ciamis

PROFIL
Institut Agama Islam Darussalam (IAID) adalah Perguruan Tinggi Agama Islam yang menggabungkan pendidikan akademik dengan pendidikan kepesantrenan, yaitu Pondok Pesantren Darussalam. Pendidikan Tinggi Islam yang lahir pada tanggal 1 Juni 1970 ini sejak lama dipercaya pemerintah dan masyarakat untuk mendidik calon-calon sarjana-ulama-cendekia, yang memiliki visi ke-Islam-an, keilmuan, kebangsaan, dan kemasyarakatan.

Kepercyaan itu dibuktikan dengan jumlah ribuan alumni yang tersebar hampir di seluruh pelosok nusantara dalam berbagai peran dan kedudukan.

Pada awal berdirinya, IAID hanya memiliki satu fakultas, yaitu Fakultas Syari’ah. Kemudian melalui usaha keras, saat ini telah ada tiga fakultas dan satu program, yaitu Fakultas Syari’ah (Program Studi Ahwal Al-Syakhshiyyah dan Ekonomi Syari’ah), Fakultas Tarbiyah (Program Studi Pendidikan Agama Islam, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini), Fakultas Ushuluddin (Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir), dan Program Pascasarjana/S2 (Program Studi Pendidikan Agama Islam).

Fakultas Ushuluddin Jurusan Dakwah pernah didirikan, tetapi kemudian diubah menjadi Fakultas Dakwah Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam sesuai dengan tuntutan dan perkembangan yang ada. Program Diploma PGSD/PGMI juga pernah ada tetapi kemudian ditingkatkan statusnya dari Program Diploma menjadi Program Strata Satu.

PROGRAM STUDI (PRODI)
Fakultas Syari’ah
1. Program Studi Ahwal Al-Syakhshiyyah
2. Ekonomi Syari’ah
Fakultas Tarbiyah
1. Pendidikan Agama Islam
2. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
3. Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Fakultas Ushuluddin
Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir
Program Pascasarjana/S2
Program Studi Pendidikan Agama Islam

ALAMAT
Kampus Pesantren Darussalam Kotak Pos 02 Ciamis Jawa Barat
Email:      rayipasya@yahoo.com  
Telepon: (0265)  777322
Kode Pos: 46271
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran silahkan hubungi : https://www.iaid.ac.id


Untuk berpartisipasi memperbarui informasi ini, silakan mengirim email ke redaksi@laduni.id