Bersedekah Pada Bulan Ramadhan

 
Bersedekah Pada Bulan Ramadhan

LADUNI.ID - Sedekah adalah di antara amalan yang diperintahkan pada bulan Ramadlan, karena hadits yang diriwayatkan dari Anas radiya Allahu 'anhu, bahwa ia berkata, Rasulullah shalla Allah 'alaihi wa sallama ditanya, "manakah sedekah yang lebih utama?" Beliau menjawab, "sedekah pada Ramadlan." (Hr. al-Tirmidzi), karena memberikan kemudahan bagi para fakir juga diperintahkan. Oleh karena itu, Rasulullah shalla Allah 'alaihi wa sallama adalah orang paling dermawan pada Ramadlan, bilamana Ramadlan tiba beliau membebaskan para tawanan dan memberi setiap peminta.

Yang demikian itu, karena Allah Ta'ala menetapkan Ramadlan untuk mencurahkan kasih sayang (rahmat) berkali lipat dari selain bulan tersebut bagi para hamba-Nya. Sehingga bersedekah pada Ramadlan lebih besar pahalanya dibandingkan dengan bersedekah pada selain bulan tersebut. Pada bulan ini juga ada dorongan untuk memperbanyak sedekah dan menambah pemberian kepada orang-orang yang membutuhkan, memberikan kemudahan (kelapangan) kepada keluarganya, karib kerabatnya, dan orang-orang yang dicintainya. Rasulullah shalla Allahu 'alaihi wa sallama bersabda, "Lapangkanlah nafkah di bulan Ramadlan, sesungguhnya nafkah pada bulan tersebut, seperti nafkah di jalan Allah." (Hr. Ibnu Abi al-Dunya), maksudnya perbanyaklah nafkah, dan lapangkanlah nafkah kepada keluarga, tetangga, dan orang-orang fakir, sesungguhnya pahalanya setara dengan pahala sedekah kepada para pejuang (mujahid) dalam memperbanyak pahala dan melebur dosa.

Rasulullah bersabda, "Barangsiapa yang memberi buka puasa kepada orang yang berpuasa dengan makanan dan minuman yang halal, maka para malaikat mendoakannya pada saat-saat bulan Ramadlan, dan malaikat Jibril mendoakannya pada Lailat al-Qadr. (Hr. al-Thabarani dalam kitab al-Kabir dan Abu al-Syaikh), hanya saja Abu al-Syaikh berkata,
"Ia dijabat tangannya oleh Jibril pada Lailat al-Qadr, dan barang siapa yang dijabat tangannya oleh Jibril, maka hatinya menjadi lembut, dan banyak linangan air matanya."... dst.

Rasulullah bersabda, "Siapa saja orang muslim yang memberi pakaian kepada muslim lain yang tidak memiliki pakaian, maka ia akan diberi pakaian oleh Allah dari dedaunan surga. Siapa saja orang muslim yang memberi makan kepada muslim lain yang kelaparan, maka ia akan diberi makan oleh Allah dari buah-buahan surga. Siapa saja orang muslim yang memberi minuman kepada muslim lain yang kehausan, maka ia akan diberi minum oleh Allah dari al-rahiq al-makhtum (arak surga yang masih disegel)". (Hr. Abu Daud dan al-Tirmidzi).

Oleh: KH AHmad Ishomuddin