Wisata Ziarah dan Berdoa di Makam Syekh Abdurrahmam Bin Abdul 'Aziz, Batam
Memperoleh Donasi Sebesar : Rp 0. Donasi Sekarang

Lingkup Sejarah
Maqom tersebut berada pada sebidang tanah yang semula dikuasai oleh sebuah perusahaan Shipyard. Awal cerita pada saat perusahaan tersebut melakukan pekerjaan persiapan lahan dengan proses cut and fill dengan menggunakan beberapa alat berat, salah satu alat berat mereka (jenis Dozer D-65) bucketnya mengenai sebuah batu.
Sang operator alat berat beberapa kali berusaha menyingkirkan batu tersebut dengan dozernya namun beberapa kali dicoba lagi-lagi mesin dozernya mati dan mati lagi karena tidak kuat. Singkat cerita, akhirnya si operator dozer tersebut turun dari dozernya dan melihat batu apa yang menghalangi dozernya, dan sadarlah ia ternyata batu tersebut adalah sebuah batu nisan dari sebuah maqom.
Maka atas usulan bapak Arifin, maqom tersebut untuk dirawat dan diabadikan. Bak gayung bersambut, perusahaan shipyard pemilik lahan tersebut pun merelakan tanah itu untuk dijadikan sebagai wilayah halaman dari maqom tersebut.
Satu tahun kemudian, cerita bapak Arifin, datanglah seorang kyai dari Probolinggo Jawa Timur mengikuti isyaroh keberadaan maqom tersebut dan sekaligus mendapatkan keterangan nama dari ulama yang bersemayam di maqom tersebut.
Pada tanggal 27 Januari 2013 memenuhi tugas dari Rois Am Idaroh Aliyah JATMAN Indonesia Habib Luthfi Ali dalam rangka mencari dan mendata maqom-maqom para Aulia yang berada di Batam dan sekitarnya, Idaroh Wustho JATMAN Kota Batam berkunjung ke maqom tersebut.
Dan pada hari ini 17 Februari 2013 kembali Idaroh Wustho JATMAN Kota Batam bersama seorang mursyid Thoriqoh Qodiriyah Wa Naqsyabandiyah KH. DR. (HC) Nur Hamim ‘Adlan dari Purbosuman, Ponorogo, berziaroh ke maqom tersebut guna lebih menshahihkan informasi dari maqom tersebut. Pada setiap bulan Robi utsani beliau hadir di Batam untuk melakukan Haul para Wali di kota Batam dan setiap bulan Sya’ban menggelar Bai’atan massal di masjid Quba – Villa Hang Lekir Legenda Malaka.
Lokasi Ziarah
Makam Syekh Abdurrahmam Bin Abdul 'Aziz di Dapur Dua Belas, Kecamatan Sagulung, Kelurahan Sei Langkai, Batu Aji- Kota Batam
yang Sudah Mengunjungi Wisata Ziarah dan Berdoa di Makam Syekh Abdurrahmam Bin Abdul 'Aziz, Batam
-
Rhesvia Nanda azra irdhina batrisyia
Kunjungi Juga
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Memuat Komentar ...