Dakwah Blusukan, Wakil Sekretaris LTM NU Bogor Ajak Warga Suci Kabupaten Garut Rayakan Maulid

 
Dakwah Blusukan, Wakil Sekretaris LTM NU Bogor Ajak Warga Suci Kabupaten Garut Rayakan Maulid

LADUNI.ID, Garut - Nabi Isa s pernah berdoa kepada Allah Swt memohon agar dianugerahkan hidangan dari langit, hal itu dilakukan demi membahagiakan umatnya. Permintaan tersebut diabadikan di dalam Al Qur'an Surat Al Maidah Ayat 114, Nabi Isa berjanji hari dimana hidangan tersebut akan dijadikan sebagai Hari Raya bagi umat pada saat itu dan umat yang hidup pada masa kenabian Isa as.

Demikian disampaikan oleh Wakil Sekretaris Lembaga Takmir Masjid LTM NU Kab. Bogor H. Abdul Hadi Hasan, Lc pada Rabu (21/11/2018) dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di Masjid Assyifa, Suci Kabupaten Garut Jawa Barat.

“Nabi Isa as menjadikan hari mulia bersejarah itu sebagai Hari Raya, jadi akan diperingati terus hingga tercatat diingatan umatnya. Peringatan itu diwujudkan sebagai tanda syukur atas segala nikmat dari Allah Swt. Jika kita fahami, itu kenikmatan yang bersifat materi, bersifat terbatas dan bisa habis. Tapi Nabi Isa menjadikan itu sebagai hari raya agar kenikmatan lainnya terus dirasakan umatnya." ucap Kang Hadi yang biasa melakukan dakwah blusukan

Lebih lanjut kata Hadi, kenikmatan yang didapat oleh umat Nabi Muhammad Saw justru berbeda dengan yang telah diraih umat Nabi Isa as, yaitu kenikmatan diutusnya Nabi Muhammad yang disebut sebagai Rahmat bagi seluruh alam.

"Terkait Diutusnya Nabi Muhammad Saw sebagai Rahmat bagi seluruh alam bermakna anugerah kenikmatan ini tiada batasannya dan tidak akan bisa habis atau hilang ditelan zaman, bahkan kekal hingga tiba Hari Kiamat. Untuk mensyukuri itu maka kita wajib memperingati segala sepak terjang yang dilakukan Nabi Muhammad Saw, walau yang dikenal selama ini hanya maulidan, Isra Mi'rajnya, dan seterusnya." ungkap Kang Hadi.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN