Jenazah Sivayolanda Maman Rukma di Arab Saudi oleh KJRI Jeddah

 
Jenazah Sivayolanda Maman Rukma di Arab Saudi oleh KJRI Jeddah

LADUNI.ID, Jeddah - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah akhirnya melakukan prosesi pemakaman terhadap mendiang Sivayolanda Maman Rukma (SMR)  kemarin sore, 25 November 2018, usai disalatkan di masjid Falestin. SMR dimakamkan di Kompleks Pemakaman Umum Al Rahmah, Distrik Faiha, Jeddah Arab Saudi.

Tim Pelayanan dan Pelindungan (Yanlin) Warga KJRI menerima surat pernyataan persetujuan pemakaman dari keluarga SMR di tanah air, 24 November 2018. "Oh ya, makasih sama semuanya yang udah membantu menangani masalah ini. Mohon maaf telah merepotkan banyak pihak," tulis Aam Komariah, saudara SMR, dalam pesan singkat kepada KJRI Jeddah.

Menurut Pelaksana Fungsi Konsuler (PFK)-1 Safaat Ghofur yang merangkap Koordinator Yanlin,  Tim KJRI segera menindaklanjuti perizinan pemakaman dari Kepolisian Al Janubiyyah, pengurusan administrasi untuk pengambilan jenazah di Rumah Sakit Umum (RSU) King Abdulaziz Jeddah, tempat jenazah disemayamkan.

Setelah itu, tim melakukan koordinasi dengan roqm muwahhad (nomor sentral pelayanan) dan memohon pengiriman mobil ambulan untuk mengangkut jenazah menuju maghsalah al amwat al khairiyyah (pusat pemandian dan pengafanan jenazah). Jenazah kemudian dishalatkan bersama  jamaah salat Asar.

Mendiang SMR sempat disemayamkan selama hampir 4 bulan di kamar penyimpanan jenazah rumah sakit karena menunggu surat persetujuan dari ahli waris/keluarga.

Sebelum meninggal, SMR sempat menjalani rawat inap di RSU King Andulazis tersebut sejak 16 Mei 2018 karena penyakit komplikasi yang dideritanya. Pekerja migran Indonesia yang berasal dari RT 02 RT 09  Dusun Cisempur, Desa Cisempur, Jatinangor, Sumedang, ini dinyatakan meninggal di rumah sakit 7 Agustus 2018.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN