Pesantren Al Falah Banjarbaru, Kalsel

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD1 MTS/SMP1
MA/SMA1 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium1
Poli Kesehatan0 Koperasi0
Pesantren Al Falah Banjarbaru, Kalsel

Profil
 Pondok Pesantren Al Falah didirikan pada tanggal 26 Juli 1975 Miladiyah atau bertepatan dengan 06 Rajab 1395 Hijriyah. Pondok Pesantren Al Falah terletak di Jalan Jenderal Ahmad Yani Kelometer 23.500, RT. 006 RW. 002 Kelurahan Landasan Ulin Tengah, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Dengan letak yang cukup  strategis dan berada di Jalan Protokol, berjarak 23 kelometer dari Banjarmasin Ibukota Propensi Kalimantan Selatan, 2 kilometer  dari Bandara Samsuddin Noor serta 13 kelometer dari kota Banjarbaru.

Pendirian Pondok Pesantren Al Falah diprakarsai oleh K.H. Muhammad Tsani yang dikenal dengan guru Tsani. Beliau adalah seorang ulama dan mubaliq, juga dikenal sebagai seorang pejuang yang tidak asing lagi di Kalimantan Selatan bahkan hingga ke pulau Jawa, Sumatera dan Malaysia.

K.H. Muhammad Tsani adalah seorang muballig atau sebagai guru agama yang memimpin majlis ta’lim baik di masjid, mushalla, langgar dan di rumah-rumah warga. Beliau sangat terkenal di Banjarmasin, khususnya di daerah Pasar Lama, di daerah beliau berdomisili. Beliau jaga dikenal oleh para pedagang, khususnya masyarakat alabio sebagai tuan guru mereka. Beliau juga terkenal dermawan sehingga pada bulan puasa beliau suka sekali menjamu berbuka puasa di langgar beliau.

K.H. Muhammad Tsani dalam perjuangannya dibidang pendidikan tercatat cukup dekat dengan Dr.K.H. Icdham Chalid ketika beliau berada di Jakarta.  Beliau dipercaya oleh Dr. K.H. Icdham Chalid untuk membangun sebuah madrasah yang diberi nama dengan Darul Ma’arif. Setelah pembangunan madrasah selesai, beliau ditawari oleh Dr.K.H. Icdham Chalid untuk memimpin madrasah tersebut, namun tawaran tersebut ditolak beliau dengan halus. Beliau mengatakan bahwa masyarakat Kalimantan Selatan masih mendapat perhatian beliau.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.