Biografi KH. Siradj Akram Klaten

 
Biografi KH. Siradj Akram Klaten

Daftar Isi:

1.    Riwayat Hidup dan Keluarga
1.1  Lahir
1.2  Wafat

2.    Sanad Ilmu dan Pendidikan
2.1  Pendidikan
2.2  Guru-Guru

3.    Perjalanan Hidup dan Dakwah
4.    Teladan
5.    Karomah
6.    Referensi

1. Riwayat Hidup dan Keluarga

1.1 Lahir
KH. Siradj Akram lahir di Klaten, Jawa tengah pada 1 Maret 1913 M. Beliau merupakan putra KH. Akram bin Abdul Rahman.
Nama kecil KH. Siradj Akram adalah Abdus Syakur dan berganti nama menjadi Siradj sejak pulang haji tahun 1927.

1.2 Wafat
KH. Siradj Akram wafat pada usia 87 tahun, pada hari Selasa, 9 Ramadhan 1421/5 Desember 2000. Beliau wafat saat sedang melaksanakan shalat Ashar di tempat tidurnya. Jenazah almarhum dimakamkan di samping Masjid Mujahidin Kadirejo Kecamatan Karanganom, Kabupaten Klaten.

2. Sanad Ilmu dan Pendidikan

2.1 Pendidikan
KH. Siradj Akram kecil dididik dan diasuh langsung oleh Ayahnya. Beliau diajarkan ilmu agama dan Al-Qur’an. Saat sudah cukup umur, ayahnya mengirim putranya ke Pondok Pesantren Tremas. Perjalanan menuju pesantren asuhan KH. Dimyati di Pacitan ditempuhnya dengan berjalan kaki.

Teman seangkatan Kyai Siradj muda di Tremas antara lain KH. Hamid Kajoran (Magelang), KH. Marzuqi Giriloyo (Imogiri), KH. Hamid bin Abdillah (Pasuruan), dan KH. Dimyati (Pandeglang). Semasa di Tremas, Kyai Siradj mendapat tugas khusus dari gurunya (KH. Dimyati) untuk berdakwah kepada kalangan tukang judi sabung ayam dan tempat maksiat lainnya.

2.2 Guru-Guru

  1. KH. Akram bin Abdul Rahman (ayah),
  2. KH. Dimyati Tremas.

3. Perjalanan Hidup dan Dakwah
Sepulang nyantri, Kyai Siradj Akram mulai berdakwah dan mengajar ngaji kitab kuning. Siapapun yang datang untuk mengaji selalu dilayaninya, satu orang santri sekalipun. Pintu rumahnya selalu terbuka bagi siapapun dan tak pandang bulu.

Kyai Siradj dikenal sosok yang gemar silaturrahmi. Menurutnya, tidak harus selalu yang muda yang mesti mengunjungi yang lebih tua, namun, siapa saja yang punya kesempatan bisa saja beranjang sama.

4. Teladan
Ahli Dzikir

Suara dzikir dan bacaan shalawat hampir tidak pernah berhenti terucap dari lisan beliau. Meskipun sudah larut malam, seringkali terdengar lantunan dzikir dan shalawat dari kamar beliau. Dalam keadaan sakit serius sekalipun, Kyai Siradj tidak pernah mengeluh. Sebaliknya, beliau tetap menampakkan keceriaan dan banyak membaca shalawat dengan suara keras.

Hingga, orang-orang yang menjenguknya di Rumah Sakit ikut bershalawat. Dan, sebagai seorang tokoh panutan, Kyai Siradj tidak merasa canggung untuk kumandangkan adzan di masjid. Tidak pelak, orang-orang yang mendengar merdunya lantunan adzan beliau terenyuh hingga menitikkan air mata.

Hal yang patut diteladani dari Kyai Siradj adalah sikap empati dan keikhlasan dalam membantu orang yang sedang kesusahan. Jika ada tamu datang minta bantuan finansial untuk bayaran SPP anak, misalnya, Kyai Siradj langsung memberinya sejumlah yang diminta. Konon, beliau juga sering memberikan uang kepada orang minta bantuan untuk membayar hutang maupun keperluan modal usaha.

Demikian pula sikap sosialnya kepada sanak keluarga. Hal yang terbilang unik adalah kebiasaan beliau mencuci pakaian sang istri, menjemur dan memungut-bereskan setelah kering. 

5. Karomah
Berbicara tentang karamah KH. Siradj, beliau yang tinggal di Jawa Timur (Nyai Hamidah) sudah lama ingin sowan KH. Hamid Pasuruan. Konon,  tidak mudah untuk bertemu dengan ulama sepuh yang dikenal kharismatik itu.

Sehingga saat mendengar ayahnya akan ke Pasuruan, Nyai Hamidah pun serta-merta ikut nebeng sang ayah. Singkat kisah, sesampai di depan gerbang kediaman KH. Hamid Pasuruan, ternyata beliau sudah berdiri menyambut kehadiran sang tamu (KH. Siradj Akram dan putrinya). Padahal, kunjungan KH. Siradj Akram ke Pasuruan tanpa pemberian kabar terlebih dahulu.

6. Referensi
Diolah dan dikembangkan dari data-data yang dimuat di situs: Ulama Nusantasa Center

Artikel ini sebelumnya diedit pada tanggal 05 Desember 2023, dan kembali diedit dengan penyelarasan bahasa pada tanggal 01 Maret 2024.

 

Lokasi Terkait Beliau

List Lokasi Lainnya