Mengenal Ismail Fajrie Alatas, Tunangan Tsamara Amany

 
Mengenal Ismail Fajrie Alatas, Tunangan Tsamara Amany

LADUNI.ID, Jakarta - Pertunangan politikus Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Tsamara Amany, Ahad (7/7) dengan Ismail Fajrie Alatas, menghembus ke mana-mana. Tsamara yang dikenal sangat vokal pada masa kampanye Pemilu 2019 lalu, kini resmi bertunangan dengan pria yang akrab disapa Aji itu. Siapakah Aji?

Bagi sebagian orang, nama tersebut bisa jadi amat asing. Namun, ia amat dikenal luas di kalangan akademisi dan ilmuan. Berikut beberapa fakta tentang Aji, tunangan Tsamara Amany.

Akademisi dan Dosen di New York University

Sebagai akademisi, Ismail Fajrie Alatas adalah seorang tenaga pengajar di universitas ternama di Amerika Serikat, New York University (NYU). Jabatan resmi Aji saat ini adalah Asisten Profesor untuk mata kuliah seputar daerah Timur Tengah dan sejarah Islam.

Memiliki Sembilan Publikasi Tulisan

Ismail Fajrie Alatas juga senang mempublikasikan tulisan yang berbau akademik. Dari situs resmi NYU, pria dengan tiga gelar sarjana hingga doktor ini juga telah menunjukkan sembilan tulisannya. Enam di antaranya adalah jurnal dan tiga lainnya adalah sub-bab untuk buku. Tulisan terbarunya berjudul Puisi Ziarah: Merakit Ziarah Indonesia Kontemporer ke Hadramaut, Yaman.

Aktif di Media Sosial

Kendati sibuk sebagai pengajar dan penulis, Ismail Fajrie Alatas juga tetap aktif di media sosial. Ini dapat dibuktikan dari unggahan di Instagram miliknya, @ifalatas yang terbilang cukup banyak, yakni 541 foto. Lebih dari itu, pada akun Twitter miliknya, @ifalatas, sudah 21,6 ribu cuitan dilakukannya. Sedangkan dari segi popularitas, ia telah diikuti 4 ribu orang di Instagram dan 36,9 ribu orang di Twitter.

Melamar dengan cara unik, yakni denga risalah sidang BPUPKI

Ada hal yang begitu menarik perhatian saat prosesi lamaran. Berbeda dengan pasangan pada umumnya yang memberikan seserahan berupa seperangkat kebutuhan yang meliputi pakaian dan perhiasan, namun Ismail Fajrie Alatas dalam unggahan di story @ifalatas justru berfokus dengan risalah sidang BPUPKI. Menurut dia, seserahan ini untuk mendukung pekerjaan Tsamara Amany sebagai politikus. (Sumber: tempo.co)