Pesantren Babul Maghfirah Berhasil Kembangkan Pertanian dan Peternakan

 
Pesantren Babul Maghfirah Berhasil Kembangkan Pertanian dan Peternakan

LADUNI.ID.ACEH BESAR - Dayah/Pesantren tidak hanya berhasil meraih ilmu dalam pendidikan di lambaga dayah, namun ternyata waktu luang dapat juga berusaha mengembangkan keratifitas sampingan yaitu  bidang pertanian dan peternakan.

Salah satu dayah sudah membuktikan kepiawaian santrinya yaitu Pesantren Terpadu Babul Maghfirah terbilang sukses mengembangkan kewirausahaan dalam pemberdayaan ekonomi Pesantren/dayah di Aceh.

Pesantren Terpadu Babul Maghfirah yang merupakan salah satu dayah binaan BI, telah berhasil mengembangkan usahanya di sektor pertanian dan sektor peternakan.

Ada beberapa usaha yang dikembangkan di Pesantren Babul Maghfirah yang terletak di Gampong Lam Alue Cut, Kecamatan Kuta Baro, Kabupaten Aceh Besar, dalam meningkatkan ekonomi yaitu, usaha sayur hidroponik, tanaman cabai, dan ayam petelur.

Pimpinan Pesantren Babul Magfirah Tgk H Masrul Aidi mengatakan, usaha yang dikembangkan di dayah ini merupakan bantuan program sosial BI Aceh untuk pengembangan ekonomi dayah.

“Kita tidak ingin terus ketinggalan dengan pesantren-pesantren di luar Aceh, mereka sudah sangat mandiri, bahkan mereka sudah menyumbang untuk negara,”kata Tgk H Masrul Aidi, Selasa lalu di Aceh Besar.

Dikatakannya, sebenarnya dulu dayah-dayah Provinsi Aceh sudah sangat mandiri, bekerja sendiri dan menghasilkan produk sendiri, sehingga ekonomi kerakyatan tumbuh. “Namun, sekarang dayah di Aceh sudah ketinggalan karena para orang tua santri lebih memprioritaskan anaknya menjadi PNS dan pejabat dari pada menjadi pengusaha,”ungkapnya.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN