Beruntung Jadi Umat Nabi Muhammad, Ibadah Malaikat Jibril Saja Kalah

 
Beruntung Jadi Umat Nabi Muhammad, Ibadah Malaikat Jibril Saja Kalah

LADUNI.ID, Jakarta - Sebagai umat Nabi Muhammad Sallallahu ‘alaihi wa sallam, tentu kita ingin beribadah seperti beliau. Beribadah sesuai dengan ajaran-ajaran Nabi Muhammad SAW yang kita pahami hingga kini.

Rasulullah SAW bersabda:

“Allah SWT menciptakan Malaikat Jibril As dengan rupa yang sebaik-baiknya dan Dia jadikan enam ratus sayap dan tiap-tiap sayap jaraknya antara timur sampai barat."

Dengan penciptaan yang luar biasa itu, maka Jibril berkata kepada Allah SWT:

"Ya Allah, adakah Engkau telah menciptakan makhluk lain yang lebih indah rupanya daripada aku?".

Allah SWT menjawab: "Tidak ada..."

Maka bangkit lah Jibril As, lalu shalat dua rakaat, sebagai bentuk rasa syukurnya kepada Allah SWT. Di mana tiap rakaatnya, saat berdiri dia lakukan selama dua puluh ribu tahun!

Ketika selesai shalat, Allah SWT berfirman:

"Wahai Jibril, kamu telah menyembah-Ku dengan bersungguh-sungguh dan tidak ada satu pun yang menyembah Aku seperti ibadahmu itu. Akan tetapi, akan datang pada akhir zaman, seorang Nabi mulia yang Aku kasihi, bernama Muhammad.

"Dia mempunyai umat yang lemah, lagi berdosa. Mereka melakukan shalat dua raka'at, kadang lalai, tidak sempurna dan dalam waktu yang sebentar saja. Namun, demi Rahmat-Ku, shalat mereka lebih Aku sukai daripada shalatmu itu. Itu karena, shalat mereka berdasarkan perintah-Ku, sedangkan kamu melakukan shalat tanpa perintah-Ku.”

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN