Penjelasan Hukum tentang Wakaf untuk Sekolah Negeri
Wakaf untuk Sekolah Negeri
Pertanyaan :
Apakah sah wakaf untuk sekolah negeri?.
Jawab :
Bahwa wakaf untuk sekolah negeri itu sah, karena wakaf itu tidak disyaratkan nyata-nyata adanya qurbah (mendekatkan diri kepada Allah), tetapi juga harus tidak maksiat (durhaka).
Keterangan, dari kitab:
- Fath al-Qarib ‘ala Matn al-Abi al-Syuja’ [1]
وَأَفْهَمَ كَلاَمُ الْمُصَنِّفِ أَنَّهُ لاَ يُشْتَرَطُ فِي الْوَقْفِ ظُهُوْرُ قَصْدِ الْقُرْبَةِ بَلِ انْتِفَاءُ الْمَعْصِيَّةِ
Pernyataan al-Mushannif (Abu Syuja’) memberikan pengertian bahwa tidak disyaratkan tujuan qurbah (mendekatkan diri kepada Allah Swt.) dalam pewakafan, namun (yang disyaratkan adalah) tidak terdapat kemaksiatan.
[1] Ibn al-Qasim al-Ghazi, Fath al-Qarib ‘ala Matn al-Abi al-Syuja’, (Beirut: Dar al-Fikr, t. th.), Juz II, h. 46.
Sumber: Ahkamul Fuqaha no. 313 KEPUTUSAN MUKTAMAR NAHDLATUL ULAMA KE-23 Di Solo Pada Tanggal 29 Rajab - 3 Sya’ban 1382 H. / 25 - 29 Desember 1962 M.
UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN
Kunjungi Juga
- Pasarkan Produk Anda dengan Membuka Toko di Marketplace Laduni.ID
- Profil Pesantren Terlengkap
- Cari Info Sekolah Islam?
- Mau Berdonasi ke Lembaga Non Formal?
- Siap Berangkat Ziarah? Simak Kumpulan Info Lokasi Ziarah ini
- Mencari Profil Ulama Panutan Anda?
- Kumpulan Tuntunan Ibadah Terlengkap
- Simak Artikel Keagamaan dan Artikel Umum Lainnya
- Ingin Mempelajari Nahdlatul Ulama? Silakan
- Pahami Islam Nusantara
- Kisah-kisah Hikmah Terbaik
- Lebih Bersemangat dengan Membaca Artikel Motivasi
- Simak Konsultasi Psikologi dan Keluarga
- Simak Kabar Santri Goes to Papua
Memuat Komentar ...